Pages

Monday, February 1, 2016

GLOSARIUM DAN SINGKATAN



Glosarium dan singkatan Salim Group's Liem Sioe Lion

Apkindo           Asosiasi Panel Kayu Lapis Indonesia
Aspri                 Asisten Pribadi (Asisten pribadi Soeharto pada awal Orde Baru)
Banpres             Bantuan Presiden (Uang Banpres digunakan Soeharto sesuai keinginannya)
Bapepam           Badan Pengawasan Pasar Modal
Bappenas          Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
BKPM              Badan Koordinasi Penanaman Modal
BLBI                Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (Dana bank sentral yang disalurkan ke bank-bank komersial pada krisis keuangan 1997-98).
BPPC                Badan Penyangga dan Pemasaran Cengkeh (Dibentuk pada tahun 1990 sebagai bagian dari monopoli Tommy Suharto atas penjulan cengkeh).
BULOG           Badan Urusan Logistik
Cendana           Nama jalan di kawasan Menteng, Jakarta, di mana Presiden Soeharto berdiam. Nama ini menjadi sinonim keluarga dan kroni presiden, misalnya dalam istilah “lingkaran Cendana”.
CSIS                 Centre for Strategic and International Studies
cukong              sebutan untuk pengusaha Cina yang dilindungi oleh pejabat yang kuat dengan imbalan saham keuntungan, berasal dari dialek bahasa Cina.
DPR                  Dewan Perwakilan Rakyat
dukun               penyembuh tradisional atau orang dengan kemampuan melihat masa depan
Finek                 Finansial dan Ekonomi, divisi perencanaan keuangan dan ekonomi militer.
Golkar               Golongan Karya (Kendaraan politik utama Soeharto).
Hankam            [Departemen] Pertahanan dan Keamanan
Hanyu pinyin    romanisasi huruf Cina
Hokchia            orang atau dialek dari daerah Fuqing di Provinsi Fujian, Cina.
Holdiko            perusahaan yang menerima dan menjual aset yang diagunkan Salim Group ke BPPN sebagai bagian dari perjanjian penyelesaian utang-utangnya.
BPPN               Badan Penyehatan Perbankan Nasional
ICMI                Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia
IGGI              Inter-Govermental Group on Indonesia (Konsorsium donor internasional yang dibentuk semasa Orde Baru).
Inpres                Instruksi Presiden (Dana disalurkan yang melalui instruksi ini dimaksudkan sebagai bantuan pembangunan.)
IPTN                 Industri Pesawat Terbang Nusantara
Jamsostek         Jaminan Sosial Tenaga Kerja
KADIN            Kamar Dagang dan Industri (Asosiasi binis terbesar Indonesia ini menikmati hubungan kuasi-korporatis dengan pemerintah.)
KAMI               Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia
KAPPI              Kesatuan Aksi Pemuda dan Pelajar Indonesia
kebatinan      istilah yang merujuk pada kondisi batin ini dipandang sebagai pengertian yang komprehensif tentang spiritualisme Jawa.
kepercayaan      keyakinan terhadap mistisisme Jawa
Kolognas          Komando Logistik Nasional (pendahulu Bulog)
kongsi               kemitraan bisnis informal antara teman yang lazim dijumpai pada zaman dahulu di kalangan orang Cina perantauan.
Kopassus          Komando Pasukan Khusus (sering disebut dengan julukan Korps Baret Merah)
Kostrad             Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat
KPK                 Komisi Pemberantasan Korupsi (Komisi ini dibentuk pada era pasca-Soeharto).
KPPU               Komisi Pengawasan Persaingan Usaha
kretek                rokok yang dibubuhi cengkeh
Laoban              Kata Cina untuk “Bos”, sebutan untuk Liem di kalangan orang-orang Cina
Malari               Malapetaka Lima Belas Januari
Mobnas             Mobil Nasional, putra bungsu Soeharto, Tommy, meminta ayahnya menyatakan usaha “Timor” miliknya yang merakit mobil-mobil Kia sebagai mobil nasional, untuk menghindari pajak. Pada kenyataannya mobil-mobi itu sepenuhnya rakitan impor Korea, para pengritik memelesetkan mobnas menjadi mobil buatan negara asing.
MPR                 Majelis Permusyawaratan Rakyat
MSAA           Master Settlement and Acquistion Agreement, kontrak yang ditandatangani pemerintah dengan para peminjam besar yang memuat pernyataan bagaimana mereka akan melunasi suntikan likuditas untuk bank-bank yang sakit, yang diambil alih oleh BPPN.
Orde Baru         periode yang terkait dengan kepresidenan Soeharto, dari tahun 1966 hingga kejatuhannya pada 1998.
Nusamba           singkatan dari PT Nusantara Ampera Bakti, kelompok bisnis yang dipimpin Bob Hasan, dibentuk pada tahun 1982, dengan investasi di bidang kayu dan perkebunan teh, dan monopoli pelat timah serta asuransi sektor perminyakan. Sigit, anak Soeharto, menjadi pemegang saham.
Opsus                Operasi Khusus, dipimpin oleh tangan kanan Soeharto, Jenderal Ali Murtopo.
PDI                   Partai Demokrasi Indonesia.
PDI-P               Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan, pecahan PDI ini dipimpin oleh Megawati Sukarnoputri.
Peranakan         keturunan Cina yang berasimilasi, biasanya generasi kesekian migran yang menetap di Indonesia, kemungkinan juga kawin dengan pribumi.
Pertamina         Pertambangan Minyak dan Gas Bumi Nasional, yang selama bertahun-tahun dipimpin oleh Ibnu Sutowo.
PL480              Public Law 480, sebuah program bantuan “Food for Peace” yang diprakarsai Amerika Serikat.
PNI                   Partai Nasional Indonesia
Prasetya Mulya, institut manajemen yang didirikan Liem dan para pengusaha Cina Indonesia kaya lainnya untuk mendidik dan mengembangkan manajer lokal. Prasetiya Mulya berarti sumpah mulia.
preman              bandit/gengster, begundal.
pribumi             orang Indonesia asli.
PRRI              Pemerintahan Revolusioner Republik Indonesia, berbasis di Padang, dideklarasikan pada Februari 1958 untuk mengobarkan revolusi melawan Sukarno, konon gerakan ini didukung CIA.
Repelita            Rencana Pembangunan Lima Tahun
sandang pangan, program pakaian dan makanan, pada tahun 1959 Sukarno berjanji memenuhi kebutuhan pakaian dan makanan rakyatnya dalam tempo dua tahun.
singkeh              (ada juga yang menyebut singkek, atau xinke) secara harfiah berarti pendatang baru, migran yang baru saja datang dari Cina.
Spri                   Staf Pribadi, ditunjuk langsung oleh Suharto.
Taman Mini      Taman Mini Indonesia Indah adalah prakarsa Ibu Tien Soeharto, dibuka pada tanggal 20 April 1975, di atas lahan seluas 100 hektare (kemudian diperluas menjadi 150 hektare) di Jakarta Timur. Taman ini menampilkan ciri khas seluruh provinsi yang ada di Indonesia.
Peristiwa
Tanjung Priok   kerusuhan yang pecah di kawasan pelabuhan Jakarta pada tanggal 12 September 1984.
Totok                orang yang berdarah Cina murni (biasanya migran kelahiran Cina yang menganut tradisi Cina dan berbicara dalam dialek Cina).
yayasan             badan hukum yang dikelola sebuah pengurus dan didirikan untuk tujuan sosial.




No comments:

Post a Comment