Pages

Tuesday, March 1, 2016

Sine – Slogohimo – Yogyakarta



Dari Sine terus saja ikuti jalan utama (satu-satunya) ke Ngrambe. Sampai perempatan Ngrambe dengan lampu pengatur lalu lintas yang lebih sering matinya terus saja. Terus saja, papan petunjuk arah cukup jelas di waktu malam sekalipun, sampai tugu pertigaan Pasar Jogorogo ambil kanan. Terus saja ikuti jalan itu sampai Kendal. Lepas Kendal, mulai tikungan Cekok Mondol, jalanan didominasi tanjakan cukup tajam, terus saja sampai ke Panekan (sudah masuk wilayah Magetan). Dalam peta tempat-tempat yang disebutkan itu posisinya sebagai berikut:
Jalur alternatif Yogya Sragen Ngawi Magetan Wonogiri Yogya
Sine, Ngrambe, Jogorogo, Kendal

Sampai di Panekan ada perempatan dengan lampu pengatur lalu lintas, ikuti saja penunjuk arah menuju Sarangan. Terus ikuti ruas jalan Magetan – Sarangan itu sampai ke Polsek Plaosan ambillah jalan ke kiri, tepat di depan polsek. Ikuti jalan lebih kecil tersebut, dibutuhkan kehati-hatian melewati jalan naik turun di lereng Gunung Lawu. Jika malam hari, selain kehati-hatian diperlukan juga nyali. Di beberapa tempat hingga Poncol dan Bulukerto, gelapnya minta maaf.
Jalur dari Sine ke Slogohimo
Panekan - Plaosan - Poncol - Bulukerto

Sampai di perempatan Bulukerto, ambil jalan lurus, ikuti jalan yang (belum lama ini) rusak parah dan menyulitkan bagi pengendara mobil. Bagi pengendara motor menyulitkan juga tapi bisalah menertawakan mobil yang beringsut layaknya cikar sapi. Terus saja ikuti jalan itu sampai bertemu pertigaan di SPBU Slogohimo. Jika mau melanjutkan perjalanan ke Ponorogo ambil kiri, untuk kembali ke Yogyakarta ambil kanan, terus saja sampai Wonogiri kota, mentok di pertigaan kota ambil kanan, ikuti jalan itu sampai Terminal Wonogiri. Di samping terminal ada papan petunjuk arah Jalur Alternatif ke Yogyakarta. Ikuti saja jalan itu sampai ke pertigaan Cawas (Klaten) lalu ambil kiri mengikuti jalan itu seperti dalam Prambanan – Ngawi I hanya saja dengan arah terbalik menuju Yogyakarta. Selamat berkelana, terutama bagi Anda yang menjadikan perjalanan adalah tujuan itu sendiri.
Jalur alternatif Bulukerto Wonogiri Cawas Wedi Prambanan Yogya
Bulukerto - Slogohimo - Wonogiri - Weru - Cawas

Mohon dimaklumi jika untuk perjalanan kali ini cuma bisa menyajikan peta-peta yang saya ambil dari alamat-alamat situs di bawah, saat itu sudah malam dan hp saya bukan jenis yang dilengkapi lampu kilat. Lagi pula, dahulu ketika menempuh perjalanan dari Yogya menyusuri pesisir selatan DI Yogyakarta lalu masuk Wonogiri dan masuk ke Jawa Timur via Bulukerto - Plaosan pada tahun 1997 matahari belum terbenam dan, tentu saja, saya masih muda perkasa lagi terampil mengendalikan motor, sedangkan beberapa pekan lalu saya nyaris jatuh ke jurang berkali-kali di jalur Plaosan – Bulukerto karena gelap dan tak hafal jalan. Hahaha. Sudah begitu, jalan antara Bulukerto hingga pompa bensin Slogohimo aduhai rusaknya, tidak kepikiran memotret petunjuk arah sekalipun kadang-kadang ada penerangan jalan.
Sumber gambar:

No comments:

Post a Comment